Kamis, 06 Agustus 2009

Memilih velg bekas

Ada dua alasan mengapa orang ganti velg, pertama karena ingin ganti model dan yang kedua adalah karena velg tersebut sudah rusak seperti sudah penyok, pecah dan leccet-lecet. Tetapi bagi anda yang memiliki dana pas-pasan tetapi ingin tampil keren pastinya akan memburu velg bekas bagi mobil anda. Tetapi anda harus jeli dalam memilih velg bekas karena kalau anda tidak jeli maka bukannya untuk malah anda akan rugi. Tetapi bagaimana caranya untuk mendapatkan velg bekas yang murah tetapi bagus?

Pertama, anda harus lihat apakah velg yang akan anda beli tersebut layak pakai atau tidak. Anda dapat meilhatnya dari bibir velg tersebut apakah bibir velg tersebut masih bagus atau tidak. Akan tetapi bila kerusakannya susah dideteksi maka gunakalah mesin balancing untuk mendeteksi kerusakan pada velg yang anda pilih.

Kedua, perhatikanlah kerusakan-kerusakan kecil pada velg yang anda pilih secara teliti karena pada umumnya para penjual velg bekas telah memoles velg bekas agar kerusakan pada velg bekas tersebut tidak kelihatan.

Untuk informasi lebih lanjut silakan saja kirim e-mail ke uni.ban.pku@gmail.com atau dating saja ke toko kami Uni Ban Pekanbaru Jalan Tuanku Tambusai No 38A-B, Pekanbaru, Riau.

Sabtu, 01 Agustus 2009

Cara Menghemat Bahan Bakar Mobil Anda

Pada saat ini masalah bahan bakar mobil menjadi salah satu perhatian terpenting dari para pemilik mobil. Memang pada saat ini banyak dijual berbagai macam alat yang katanya dapat menghemat bahan bakar mobil anda. Tetapi sebenarnya anda sama sekali tidak perlu membeli alat tersebut tetapi anda dapat menghemat komsumsi bahan bakar mobil anda dengan perilaku mengemudi anda sendiri.

Dibawah ini merupakan cara untuk menghemat bahan bakar mobil anda:

  • Berkendaralah dengan tenang merupakan salah satu cara terbaik untuk menghemat bahan bakar mobil. Dan juga sebaiknya hindari berkendara dengan kecepatan tinggi dan banyak menggunakan rem karena dapat memboroskan komsumsi bahan bakar mobil anda.
  • Injak pedal gas secara stabil dan bertahap karena kalau gas diijank secara mendadak maka bahan bakar yang diisap ke ruang bakar akan semakin banyak.
  • Pindahkanlah gigi perseneling sesuai dengan RPM.
  • Beban juga mempengaruhi komsumsi bahan baker kendaraan anda. Semakin berat beban mobil anda maka akan semakin boros pula komsumsi bahan bakar mobil anda. Jadi apabila anda tidak perlu membawa barang terlalu banyak janganlah bawa.

Merawat Mobil dengan Mesin Diesel

Mesin merupakan bagian terpenting dari mobil karena tanpa mesin pastinya mobil tidak akan dapat berjalan. Mesin mobil pada umumnya memang menggunakan mesin bensin tetapi ada juga mobil yang menggunakan mesin diesel dan merawat mesin diesel memang gampang-gampang susah dan berikut adalah beberapa tips untuk merawat mesin diesel.

  • Panaskan mesin diesel sebelum anda menjalankan mobil anda minimal lima menit.
  • Dan yang paling penting adalah jangan biarkan tangki bahan bakar sampai kosong. Dan disarankan kepada pemilik mobil dengan mesin diesel untuk segera mengisi kembali bahan bakar pada saat tangki berisi 1/3 dari kapasitasnya.
  • Bersihkan juga filter udara sesering mungkin karena debu merupakan salah satu musuh utama dari mesin diesel yang dapat mempercepat keausan pada ruang bakar.
  • Dan juga yang harus anda perhatikan adalah filter solar karena pada filter solar tidak boleh terdapat kotoran karena kotoran dapat menyumbat bahan bakar anda. Dan apabila telah rusak segeralah diganti.dengan yang baru.

Dan apabila anda ingin mendapatkan informasi yang lebih banyak silakan kunjungi toko kami “Uni Ban Pekanbaru” jalan Tuanku Tambusai no 38 A-B, Pekanbaru, Riau.

Gottlieb Daimler

Gottlieb Wilhelm Daimler atau yang lebih dikenal dengan Gottlieb Daimler lahir 17 Maret 1834 adalah seorang insinyur Jerman yang membuat mobil pertama di dunia ( bersama dengan Karl Benz ).

Pada tahun 1890 Daimler mendirikan Daimler Motoren Gesellschaft (DMG).

Daimler meninggal pada tanggal 4 Maret 1900.

24 tahun setelah Daimler meninggal dunia DMG menandatangani persetujuan kooperatif jangka panjang dengan Benz & Cie milik Karl Benz. Dan pada tahun 1926 kedua perusahaan itu bergabung membentuk Daimler-Benz yang dikemudian hari berganti nama menjadi Mercedes Benz.

Sumber: Wikipedia